8 Pekerja 30 Menit Terjebak Kebakaran Glodok Plaza

Berita, Nasional41 Dilihat
banner 468x60
banner 468x60




Jakarta, CNN Indonesia

BPBD DKI Jakarta menyebut 8 orang korban yang sempat terjebak dalam kebakaran Glodok Plaza telah menerima penanganan medis.

Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji menyebut 8 orang korban itu berhasil dievakuasi oleh tim gabungan setelah sebelumnya terjebak selama kurang lebih 30 menit.

“Tim evakuasi gabungan, mengevakuasi Pekerja yg terjebak di gedung Glodok Plaza dengan jumlah 8 Orang dan sudah dalam penanganan tim medis,” ujarnya dalam keterangan tertulis.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Isnawa merincikan mereka yang diberikan penanganan medis itu merupakan U (55), N (56), A (55), BJ (63), M (45), AG (62), G (55), dan S (35).

Isnawa mengatakan Kebakaran Glodok Plaza masih belum berhasil dipadamkan hingga Kamis (16/1) pukul 08.00 WIB setelah berlangsung selama 11 jam sejak Rabu (15/1) pukul 21.00 WIB.

“Dinasgulkarmat masih memantau kondisi Bangunan yang terbakar dan Masih dilakukan Pemadaman secara berkala,” tuturnya.

Isnawa mengatakan sampai saat ini total 45 unit mobil pemadam kebakaran yang dikerahkan ke lokasi untuk memadamkan api.

Selain itu personel PMI, Dinkes hingga Dinsos juga dikerahkan untuk membantu evakuasi ataupun warga yang terdampak kebakaran.

Kendati demikian, Isnawa mengatakan pihaknya masih belum bisa memastikan dugaan penyebab kebakaran itu. BPBD, kata dia, juga masih melakukan pendataan terhadap para korban dan pengungsi akibat insiden tersebut.

“Korban dan pengungsi masih dalam pendataan,” pungkasnya.

Sebelumnya sembilan orang yang merupakan karyawan tempat hiburan yakni karaoke dan diskotek sempat terjebak di dalam bangunan ketika api berkobar. Mereka akhirnya berhasil diselamatkan petugas setelah sekitar 30 menit terjebak.

Operasi pemadaman gedung Glodok Plaza dimulai sejak Rabu (15/1) sekitar pukul 21.30 WIB. Adapun api diduga berasal dari diskotek yang berada di lantai 7.

(tfq/gil)






Source link

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *