Ankalaev Terpaksa Tak Puasa Jelang Lawan Pereira

Berita, Olahraga6 Dilihat
banner 468x60
banner 468x60

Housekeeping.my.id –


Jakarta, CNN Indonesia

Magomed Ankalaev mengaku terpaksa tidak menjalankan ibadah puasa dalam satu pekan jelang melawan Alex Pereira dalam perebutan gelar juara dunia light heavyweight di UFC 313, Minggu (9/3).

“Jika kita berbicara tentang training camp, itu dilakukan sebelum Ramadan. Satu-satunya hal yang harus kami ubah adalah karena, fight week terjadi saat Ramadan, membuat saya harus membatalkan beberapa sesi puasa karena saya harus minum banyak air agar bisa mencapai berat badan ideal. Selain itu, semuanya sama saja,” ucap Ankalev dikutip dari MMA Fighting.

Ankalaev merupakan petarung muslim asal Dagestan, Rusia. Petarung yang juga satu manajemen dengan Khabib Nurmagomedov dan Islam Makhachev itu mengaku terpaksa menerima tawaran bertarung melawan Pereira di UFC 313 saat bulan Ramadan.



ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pertarung 32 tahun itu mengakui sulit melakukan pertarungan di bulan Ramadan. Namun, Ankalaev berusaha semaksimal mungkin menjalankan ibadah puasa.

“Saya telah menjalankan puasa dengan ketat kecuali minggu ini, di mana saya harus membatalkannya beberapa kali, karena saya harus memastikan saya minum air putih agar berhasil menurunkan berat badan.”



“Namun selain itu, saya memulainya dengan Ramadan. Saya telah berpuasa. Dan setelah pertarungan, saya tentu juga akan mengikuti aturan agama sebagaimana mestinya,” ujar Ankalaev menambahkan.

Ankalaev kemudian merespons tuduhan Pereira yang mengklaim petarung Dagestan itu sebenarnya tetap makan meski mengaku menjalani ibadah puasa.

READ  Pelatih Singapura Sebut Laga Lawan Vietnam Serasa Nonton Film

“Dia jelas sangat khawatir tentang saya dan apa yang saya lakukan. Dia tampak gugup. Saya akan memberi tahu Anda lagi. Saya harus membatalkan puasa beberapa kali karena ada sesuatu yang perlu saya lakukan untuk menambah berat badan dan mempersiapkan diri. Dia tampak terlalu khawatir dengan hal itu.”

“Bahkan jika dia pergi ke lemari es sekarang dan membuka makanan, dia akan melihat bahwa ada makanan dengan nama saya di atasnya. Makanan UFC yang diberikan kepada saya. Jika dia menginginkannya, dia dapat mengambilnya,” kata Ankalaev.

Duel melawan Pereira di UFC 313 merupakan kesempatan kedua bagi Ankalaev untuk merebut gelar juara dunia light heavyweight. Di kesempatan pertama saat melawan Jan Blachowicz di UFC 282, 10 Desember 2022, Ankalaev gagal merebut gelar juara karena duel berakhir imbang.

[Gambas:Video CNN]

(har)


Artikel ini Disadur Dari Berita : https://www.cnnindonesia.com/olahraga/20250307141658-178-1206222/ufc-313-ankalaev-terpaksa-tak-puasa-jelang-lawan-pereira

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *