Jaga Privasi, Ini Cara Blur Tampilan WhatsApp Web di Laptop dan PC

Berita, Teknologi28 Dilihat
banner 468x60
banner 468x60

Housekeeping.my.id –


Jakarta, CNN Indonesia

Privasi dan keamanan adalah hal yang penting di era digital, salah satunya saat menggunakan aplikasi pesan instan seperti WhatsApp. Untuk menjaga privasi di WhatsApp, pengguna bisa membuat blur tampilan agar tak diintip orang lain.

Hal ini akan sangat berguna saat menggunakan WhatsApp Web di ruang publik atau di dekat orang lain.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

WhatsApp tidak menyediakan fitur bawaan untuk memburamkan tampilan, tetapi Anda dapat dengan mudah melakukannya dengan memanfaatkan ekstensi peramban (browser extension) yang tersedia untuk peramban populer seperti Google Chrome.

Ekstensi peramban adalah program kecil yang dapat ditambahkan ke peramban untuk meningkatkan fungsionalitas dan menambahkan fitur baru.





Ada dua ekstensi populer yang dapat Anda gunakan untuk memburamkan tampilan WhatsApp Web, yaitu “Privacy Extension for WhatsApp Web” dan “WA Web Plus for WhatsApp”.

Kedua ekstensi ini menawarkan fitur buram otomatis yang tidak hanya menyamarkan teks percakapan, tetapi juga nama grup, nama kontak, foto profil, serta gambar dan stiker yang muncul di layar.

Berikut adalah panduan langkah demi langkah untuk mengunduh dan menggunakan kedua ekstensi tersebut:

1. Cara blur Tampilan dengan Privacy Extension for WhatsApp Web

Jika Anda menggunakan Google Chrome, ikuti langkah-langkah berikut untuk menginstal dan menggunakan Privacy Extension for WhatsApp Web:

READ  Sara Duterte Minta Ayah Jangan Terima Tawaran Makan-Minum di Belanda

– Buka peramban Google Chrome dan kunjungi Chrome Web Store melalui tautan berikut
– Pada kolom pencarian, ketik “Privacy Extension for WhatsApp Web” dan tekan Enter.
– Pilih ekstensi dengan pengembang lukaslen.com.
– Klik tombol “Tambahkan ke Chrome” (Add to Chrome).
– Ikuti instruksi instalasi dan konfigurasi hingga selesai.
– Buka WhatsApp Web dan pindai kode batang QR untuk masuk ke akun Anda.
– Klik ikon ekstensi yang baru diinstal.
– Tekan kombinasi tombol Alt + X pada keyboard untuk mengaktifkan fitur buram tampilan WhatsApp Web.
– Untuk melihat pesan, arahkan kursor ke pesan yang diinginkan.

2. Memburamkan tampilan dengan WA Web Plus for WhatsApp

Langkah-langkah untuk menginstal WA Web Plus for WhatsApp hampir sama dengan ekstensi sebelumnya:

– Buka Chrome Web Store melalui Google Chrome.
– Ketik “WA Web Plus for WhatsApp” pada kolom pencarian dan tekan Enter.
– Pilih ekstensi dengan pengembang wawplus.com.
– Klik “Tambahkan ke Chrome”.
– Selesaikan proses instalasi dan konfigurasi.
– Buka WhatsApp web dan lakukan login.
– Klik ikon puzzle di bagian kanan atas layar.
– Pilih WA Web Plus for WhatsApp, kemudian lakukan pengaturan fitur blur sesuai keinginan.

Dengan mengikuti panduan ini, Anda dapat dengan mudah memburamkan tampilan WhatsApp Web dan menjaga privasi percakapan Anda dari intipan orang lain.

(lom/dmi)

[Gambas:Video CNN]

Artikel ini Disadur Dari Berita : https://www.cnnindonesia.com/teknologi/20250313112411-185-1208309/jaga-privasi-ini-cara-blur-tampilan-whatsapp-web-di-laptop-dan-pc

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *