Hal-hal Penting Yang Perlu Diketahui Jika Mau Tahun Baruan di Jakarta

Berita, Nasional79 Dilihat
banner 468x60
banner 468x60



Daftar Isi



Jakarta, CNN Indonesia

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menggelar pesta perayaan Tahun Baru 2025 di sejumlah titik. Acara ini disertai rekayasa lalu lintas di sejumlah wilayah.

Perayaan tahun baru kali ini mengusung tajuk “Menyongsong 5 Abad Jakarta – Jati Diri Indonesia, Megapolitan Dunia”.

Berikut beberapa hal yang perlu diketahui bila ingin merayakan malam tahun baru di Jakarta:


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lokasi dan rangkaian acara

Pemprov DKI Jakarta mengadakan Bentang Harapan JakASA. Warga diajak menuliskan harapan di kain putih sepanjang 500 meter.

Kain itu dibentangkan di Balai Kota dan lima kantor wali kota serta kantor Bupati Kepulauan Seribu. Acara ini dilaksanakan 15.30-16-30 WIB.

Lalu ada Semarak Jakarta Mendunia di Bundaran Hotel Indonesia pukul 18.30-00.30 WIB. Acara ini dimeriahkan Yura Yunita dan RAN. Ada pertunjukan drone hingga pesta kembang api.

Lalu di Lapangan Banteng, ada acara Pesona Dekade; di Monas Sisi Selatan terdapat acara Gemilang Silang Monas; dan di Kota Tua digelar acara Jakarta Light Festival.

Total ada delapan titik di Jakarta yang jadi pusat perayaan malam Tahun Baru. Titik-titik itu berlokasi di sekitar Thamrin, Sudirman, Monas, Lapangan Banteng, TMII, Ancol dan Kota Tua.

Rekayasa lalu lintas

Bagi yang membawa kendaraan pribadi harus mengetahui situasi lalu lintas di Jakarta. Sejumlah jalan di Jakarta akan ditutup mulai pukul 18.00 WIB hingga 02.00 WIB hari ini.

READ  Bansos Beras 10 Kg Diperpanjang Jadi 6 Bulan di 2025

Penutupan jalan dalam rangka mendukung acara Semarak Jakarta Mendunia di Bundaran HI dan lokasi lain di sekitarnya.

Daftar jalan Jakarta yang ditutup di malam tahun baru adalah:

1. Jalan Jenderal Sudirman dari Bundaran Senayan sampai Bundaran Hotel Indonesi (Bundaran HI).
2. Jalan MH Thamrin mulai dari Bundaran HI sampai Bundaran Patung Kuda.
3. Jalan Pintu 1 Senayan.
4. Jalur Lambat Kupingan Semanggi (Gatot Subroto) sisi Barat.
5. Jalan Bendungan Hilir.
6. Jalan KH Mas Mansyur.
7. Jalan Karet Pasar Baru Timur 5.
8. Jalan Kupingan BNI 46.
9. Jalan Kota Bumi dan Jalan Baturaja.
10. Jalan Teluk Betung.
11. Jalan Kebon Kacang.
12. Jalan Sunda.
13. Jalan Imam Bonjol.
14. Jalan Sumenep Tosari.
15. Landmark (Indocement).
16. Jalan Setiabudi.
17. Jalan Prof Dr Satrio.
18. Jalan Masjid (Sampoerna).
19. Jalan Garnisun dan Kolong Semanggi.
20. Jalur lambat kupingan Semanggi (Gatot Subroto) sisi Timur.
21. Sudirman Central Business District (SCBD).
22. Jalan Tulodong Atas 2/Samping CIMB.
23. Simpang Jalan Budi Kemuliaan dan Jalan Medan Merdeka Selatan.
24. Jalan Kebon Sirih dari arah barat, untuk arah timur tutup di Simpang Agus Salim.
25. Jalan KH Wahid Hasyim.
26. Jalan Majapahit.
27. Jalan Veteran III.
28. Jalan Veteran II.
29. Simpang Jalan Medan Merdeka Timur – Jalan Medan Merdeka Utara.
30. Simpang Jalan Medan Merdeka Selatan – Jalan Ridwan Rais.
31. Simpang Jalan Perwira – Jalan Lapangan Banteng Barat.

Kantong parkir

Pemprov DKI Jakarta menyiapkan 33 kantong parkir selama perayaan tahun baru. Kantong-kantong parkir itu berkapasitas 19.582 satuan ruang parkir (SRP) sepeda motor, 21.503 SRP mobil, dan 182 SRP bus.

READ  Banjir Kepung Lampung, Jalan Lintas Sumatera Lumpuh Total

Daftar kantong parkir perayaan tahun baru di Jakarta hari ini adalah:

1. Pelataran Parkir IRTI Monas untuk 350 SRP mobil dan 600 SRP motor
2. Kawasan Stasiun Gambir tersedia 315 SRP mobil dan 630 SRP motor
3. Kawasan Lembaga Ketahanan Nasional untuk 250 SRP mobil dan 300 SRP motor
4. Kawasan Perpustakaan Nasional tersedia 250 SRP mobil dan 300 SRP motor
5. Kawasan Gedung Telkom STO Gambir untuk 25 SRP mobil dan 50 SRP motor
6. Kawasan Kementerian BUMN tersedia 90 SRP mobil dan 900 SRP motor
7. Kawasan Menara Dana Reksa untuk 500 SRP mobil dan 200 SRP motor
8. Kawasan Gedung Indosat tersedia 60 SRP mobil dan 200 SRP motor
9. Kementerian Pariwisata
10. Hotel Borobudur
11. Lapangan Banteng Sisi Selatan
12. Lapangan Banteng Sisi Timur
13. Kantor Pos
14. Gereja Katedral
15. Jalan Veteran 1
16. Wisma Mandiri
17. TPE Sabang
18. Djakarta Theater
19. Gedung Sarinah
20. Plaza Indonesia
21. Grand Indonesia
22. Wisma Nusantara
23. Mandarin Oriental Hotel
24. The City Tower
25. Taman Menteng
26. Gedung BNI 46
27. Wisma 46 Outdoor
28. Gedung Wisma 46
29. Intiland Tower
30. GBK
31. FX Sudirman
32. Plaza Senayan
33. STC Senayan

Transportasi umum

KAI Commuter Line beroperasi 24 jam pada malam tahun baru ini. KAI Commuter menambah 66 perjalanan menjadi 1.114 perjalanan di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi.

Sejumlah transportasi umum lainnya di Jakarta juga beroperasi 24 jam. Hanya MRT Jakarta yang hanya beroperasi hingga pukul 02.00 WIB, 1 Januari 2025.

Mulai pagi ini, sejumlah moda, seperti Transjakarta, MRT, dan LRT juga “gratis”. Saldo penumpang hanya ditarik Rp1 setiap perjalanan.

READ  Warga Merasa Nama Dicatut Dalam Penerbitan Sertifikat HGB Pagar Laut

“Untuk transportasi, kami sudah atur. TransJakarta kah, MRT, atau LRT nanti ada yang gratis mulai 31 Desember dan 1 Januari,” kata Penjabat (Pj) Gubernur Jakarta Teguh Setyabudi di Jalan Kwitang, Jakarta Pusat, Selasa (24/12) seperti dikutip dari detik.com.

(dhf/wis)

[Gambas:Video CNN]





Source link

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *