Badai Cedera Tak Buat Australia Cemas Hadapi Timnas Indonesia

Berita, Olahraga4 Dilihat
banner 468x60
banner 468x60

Housekeeping.my.id –


Jakarta, CNN Indonesia

Badai cedera mengganggu persiapan Australia jelang menghadapi Timnas Indonesia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026, namun hal tersebut tidak membuat pelatih Tony Popovic goyah.

Sederet pemain andalan Australia tidak bisa berlaga membela skuad Socceroos saat menjamu tim Merah Putih lantaran cedera.

Harry Souttar, Alessandro Circati, Jordan Bos, Hayden Matthews, Thomas Deng, Connor Metcalfe, Riley McGree, dan Joe Gauci ada dalam ruang perawatan. Mayoritas adalah pemain bertahan, termasuk Souttar, Circati, dan Bos yang jadi andalan.



ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Guna menambal lini belakang yang keropos, Popovic memanggil pemain-pemain anyar. Bahkan ada gelandang muda Nectarios Triantis yang juga dicoba bermain di lini pertahanan saat latihan.



“Ya kami melihat dia [Triantis] kemarin. Kami menempatkan dia di tengah dan di belakang untuk melihat. Hanya satu sesi, tetapi kami memindahkan pemain-pemain, mereka nyaman dengan bermain di posisi yang berbeda-beda,” kata Popovic dalam konferensi pers jelang pertandingan melawan Indonesia, Rabu (19/3) siang, yang disiarkan melalui YouTube.

“Kami bisa melihat kami memiliki pengalaman yang cukup dan kualitas untuk menjalani pertandingan ini terlepas dari [problem] personel,” ucapnya menambahkan.

Sesuai pendapat Popovic, deretan bek timnas Australia saat ini tidak bisa diremehkan lantaran masih terdapat nama-nama seperti Aziz Behich, Milos Degenek, Kye Rowles, dan Cameron Burgess.

Behich, Rowles, dan Burgess juga punya pengalaman menghadapi Timnas Indonesia dalam satu tahun terakhir, di ajang Piala Asia 2023 dan leg pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026.

READ  Trump Sebut Keterlibatan Korut di Perang Rusia-Ukraina Bikin Runyam

[Gambas:Video CNN]

(nva/jal)



Artikel ini Disadur Dari Berita : https://www.cnnindonesia.com/olahraga/20250319145459-142-1210716/badai-cedera-tak-buat-australia-cemas-hadapi-timnas-indonesia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *