Bobby Nasution Temukan Kapal Penyeberangan Danau Toba Tak Berizin

Berita, Nasional61 Dilihat
banner 468x60
banner 468x60




Medan, CNN Indonesia

Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Muhammad Bobby Afif Nasution menemukan masih ada kapal penyeberangan penumpang di Danau Toba yang tidak memiliki izin.

Padahal kapal-kapal yang berada di Pelabuhan PT ASDP Ajibata, Kabupaten Toba, tersebut nantinya digunakan sebagai angkutan penyeberangan saat libur Lebaran 2025.



ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Masih ada yang secara izin terkendala, bahkan ada yang sama sekali belum memiliki izin (operasional),” kata Bobby saat meninjau kondisi kapal penyeberangan penumpang di Pelabuhan PT ASDP Ajibata, Jumat (28/3).

Bobby meminta pihak terkait, khususnya aparatur yang bertugas di bagian perizinan dan administrasi penunjang operasional kapal, memaksimalkan tugasnya di pelabuhan tersebut.





Ia juga meminta kepada pemilik kapal atau organisasi pengusaha (Ops) kapal penyeberangan Danau Toba, untuk lebih tertib dan taat aturan demi keselamatan penumpang.

“Saat libur panjang terutama Idulfitri, masyarakat yang berwisata ke Danau Toba menggunakan kapal penyeberangan meningkat,” papar Bobby.

“Jadi izin ini perlu, karena setiap kapal yang berangkat itu, penumpangnya naik, harus tahu siapa yang bertanggung jawab terhadap keselamatan mereka. Nah ini kita mulai tertibkan lagi, mulai besok saya minta sudah dibuka,” lanjutnya.

Bobby Nasution juga meminta penjelasan kepada petugas di lokasi soal prosedur pengurusan izin hingga kapal penumpang diperbolehkan beroperasi untuk penyeberangan.

Ia menemukan beberapa kendala seperti proses kepengurusan yang memakan waktu lama, sehingga perlu ada ketegasan mengenai standarisasi.

READ  Hakim Federal Setop Rencana Donald Trump Bekukan Hibah Luar Negeri AS

“Tadi saya bersama Pak Danrem (022/PT, Kolonel Inf Tagor Rio Pasaribu) untuk melihat kondisi di sini, karena masa libur Idulfitri. Setelah kemarin kita tinjau jalur mudik, sekarang ini untuk destinasi wisata yang biasanya banyak dikunjungi saat libur Lebaran.” paparnya. (FNR)

(fnr/end)


[Gambas:Video CNN]





Source link

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *