Housekeeping.my.id –
Dua astronaut NASA, Butch Wilmore dan Sunita Williams, akhirnya kembali ke Bumi, Selasa (18/3) setelah sembilan bulan terdampar di luar angkasa dalam misi yang harusnya hanya berlangsung 10 hari tersebut.
Mereka kembali bersama dua kru Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS), astronaut Nick Hague dan kosmonaut Aleksandr Gorbunov.
Keempatnya mendarat dengan selamat di lepas pantai Tallahassee, Teluk Meksiko, setelah dijemput pesawat antariksa milik SpaceX, Dragon.
Mereka kemudian akan diterbangkan dengan pesawat jet Gulfstream ke Ellington Field di Houston dan menjalani pengecekan.
Williams dan Wilmore terbang ke ISS pada 5 Juni tahun lalu dengan kapsul Starliner milik Boeing.
Namun, Starliner mengalami kebocoran helium, lima sistem kontrol reaksinya gagal dalam perjalanan ke laboratorium yang mengorbit.
Williams dan Wilmore melakukan perjalanan sejauh 121.347.491 mil selama misi mereka, menghabiskan 286 hari di luar angkasa.
Artikel ini Disadur Dari Berita : https://www.cnnindonesia.com/teknologi/20250319092108-203-1210501/video-detik-detik-kepulangan-astronaut-nasa-usai-9-bulan-di-antariksa