Erick Thohir Mohon Publik Tidak Menghakimi Elkan Baggott

Berita, Olahraga6 Dilihat
banner 468x60
banner 468x60

Housekeeping.my.id –


Jakarta, CNN Indonesia

Ketua Umum PSSI Erick Thohir meminta publik tidak menghakimi Elkan Baggott yang sedang fokus dalam karier sepak bola di klub.

Elkan saat ini sedang menjalani masa peminjaman di Blackpool hingga akhir musim 2024/2025. Di satu sisi, pemain yang dimiliki Ipswich Town itu sudah lebih dari satu tahun tak membela skuad Garuda.

“Kami tentu ingin Elkan kembali [ke Timnas Indonesia]. Mungkin prioritas Elkan masih di klub jadi kami tidak bisa menghakimi. Netizen juga jangan menghakimi. Semoga di masa depan dia bisa kembali,” kata Erick di Jakarta, Minggu (16/3).



ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Penampilan Elkan bersama Timnas Indonesia terakhir kali terjadi pada Piala Asia 2023, Januari 2024 lalu. Sejak saat itu, bek 22 tahun itu tak lagi dipanggil ke skuad Garuda.

Setelah Timnas Indonesia berganti pelatih pun, pemain kelahiran Bangkok tersebut belum merapat ke tim Merah Putih.



Erick menyampaikan, situasi Elkan sudah sampai ke telinga pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert. Menurutnya, stok bek yang sudah melimpah membuat PSSI dan Kluivert ingin memberi ruang kepada Elkan untuk berkembang di Liga Inggris.

“Dia [Kluivert] terbuka saja dan tidak ada pikiran apa-apa. Bek tengah banyak yang bagus ada [Mees] Hilgers, [Rizky] Ridho, Jay [Idzes], Jordi [Amat], dan [Muhammad] Ferarri. [Calvin] Verdonk bisa main di bek tengah, Kevin Diks juga bisa. Opsi itu ada,” ujar Erick.

READ  INFOGRAFIS: Peta Sebaran Titik Kebakaran Los Angeles AS

Pada prinsipnya, Erick menegaskan PSSI membuka pintu untuk Elkan Baggott untuk kembali memperkuat Timnas Indonesia. Namun ia juga ingin sang pemain serius pada karier profesionalnya.

“Tapi saya mohon jangan menghakimi [Elkan Baggott] karena di masa depan bukan tak mungkin dia bisa kembali,” ia menambahkan.

Baggott saat ini tengah menjalani masa peminjaman dari Ipswich Town di klub Blackpool. Pada pekan ini, saat Timnas Indonesia menghadapi Australia, Blackpool harus menjalani laga melawan Northampton Town di pentas League One atau kompetisi level ketiga di sepak bola Inggris.

[Gambas:Video CNN]

(ikw/nva)


Artikel ini Disadur Dari Berita : https://www.cnnindonesia.com/olahraga/20250317180533-142-1209851/erick-thohir-mohon-publik-tidak-menghakimi-elkan-baggott

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *