Housekeeping.my.id –
Jakarta, CNN Indonesia —
Google menggandeng PT Kereta Commuter Indonesia untuk menghadirkan informasi perjalanan commuter line (KRL) secara real time di aplikasi Google Maps.
“Kami bekerja sama dengan PT KCI atau KAI Commuter, atau yang biasa teman-teman mungkin bisa tahu Commuter Line. Di Google Maps mulai bulan suci ini, teman-teman bisa melihat informasi real-time,” ujar Galuh Rohmah, Strategic Partnerships Development Manager untuk Google Maps Indonesia dalam acara Google #TemanRamadan di Jakarta, Kamis (6/3).
Dengan demikian, pengguna bisa melihat jadwal kereta dan juga bisa melihat posisi kereta berada. Aplikasi juga menunjukkan informasi seberapa lama kereta akan tiba di stasiun tertentu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain itu, jika ada keterlambatan atau ada kereta lebih cepat, informasi tersebut juga akan ditampilkan di platform ini.
Tak hanya informasi kereta untuk di dalam kota, Google Maps juga menampilkan informasi untuk perjalanan kereta jarak jauh. Informasi semacam ini akan sangat membantu pengguna, khususnya di periode mudik lebaran.
Untuk kereta jarak jauh, aplikasi ini menampilkan beberapa informasi seperti nama kereta, stasiun pemberhentian, serta jadwal kereta.
“Karena kan pasti ada kereta tambahan, kereta tambahan khusus mudik, itu semuanya akan bisa diakses di Google Maps,” tutur Galuh.
Selain untuk pemudik dengan kereta, Google Maps juga menyediakan informasi untuk pemudik dengan kendaraan pribadi.
Google sendiri akan melakukan rapat koordinasi dengan berbagai pihak mulai dari Korlantas Polri, Jasa Marga, hingga Kementerian Perhubungan pada Selasa (11/3). Rapat koordinasi ini akan membahas data apa saja yang bisa disajikan Google untuk membantu pemudik di masa arus mudik dan arus balik.
Tren Ramadan
Pada kesempatan yang sama, Google juga mengumumkan pencarian yang paling banyak dilakukan pengguna selama momen Ramadan.
Salah satu yang mengalami peningkatan adalah pencarian topik terkait hal-hal spiritual.
“Masyarakat Indonesia banyak hadir atau banyak mengunjungi Google, bertanya ke Google untuk hal-hal yang lumayan berbeda dari tahun-tahun sebelumnya adalah hal-hal spiritual,” kata Feliciana Wienathan. Communications Manager Google Indonesia.
![]() |
Beberapa pencarian yang banyak dilakukan pengguna adalah kata kunci Allahuma Bariklana dan Quran Qibla.
Selain itu, pengguna juga banyak mencari informasi terkait Ramadan dan Lebaran. Beberapa yang banyak dicari seperti Rute mudik, jadwal imsak Ramadan, serta Lebaran 2025 kapan.
Kemudian, pengguna juga banyak mencari hiburan Ramadan seperti Lirik lagu Ramadan dan Tren fashion Ramadan.
Lebih lanjut, Google juga meluncurkan opsi pembayaran QRIS untuk mengakomodir transaksi di Google Play. Opsi baru ini memberikan alternatif pengguna untuk membeli konten, buku, atau games lewat Google Play.
(lom/dmi)
Artikel ini Disadur Dari Berita : https://www.cnnindonesia.com/teknologi/20250307094127-192-1206045/fitur-baru-google-maps-bisa-lacak-krl-secara-real-time