Housekeeping.my.id –
Jakarta, CNN Indonesia —
Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja lolos ke final Orleans Masters 2025 usai kalahkan Lee Jong Min/Chae Yu Jung di Palais des Sports, Sabtu (8/3).
Rehan/Gloria menang 21-16, 18-21, 21-13 dalam 56 menit. Rehan/Gloria kalah start pada gim pertama. Mereka tertinggal 1-4 dari Lee/Chae. Meski begitu, perlahan tapi pasti, andalan Indonesia tersebut mulai menyusul.
Terjadi saling susul pada awal gim pertama ini. Rehan/Gloria yang sempat tertinggal berbalik unggul 6-5. Tetapi Lee/Chae kembali unggul 7-6.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Rehan/Gloria seperti menarik gas meninggalkan lawan. Empat angka beruntun yang didapat membuat Rehan/Gloria menjauh dengan keunggulan 10-7.
Pada interval gim pertama Rehan/Gloria unggul 11-9. Keunggulan itu bertahan usai interval. Rehan/Gloria sukses menjaga jarak dengan lawan.
Lee/Chae terlihat kesulitan mengejar Rehan/Gloria. Dengan meraih dua angka beruntun, Rehan/Gloria menutup gim pertama dengan keunggulan 21-16.
Gim kedua tetap berjalan ketat. Keunggulan 2-1 Rehan/Gloria langsung dibalikkan Lee/Chae menjadi 4-2.
Usai menyamakan skor jadi 5-5, Rehan/Gloria meraih tiga poin beruntun guna melesat dengan keunggulan 8-5.
Namun Lee/Chae tidak menyerah begitu saja. Ganda Korea Selatan itu kembali unggul 9-18 dan 10-9. Namun Rehan/Gloria lagi-lagi menyalip dengan unggul 11-10 pada interval gim kedua.
Setelah interval, Rehan/Gloria yang sempat unggul 13-11 kembali disamakan Lee/Chae 13-13.
Memasuki akhu-akhi gim pertama Rehan/Gloria mulai kedodoran. Lee/Chae menjauh dengan skor 19-14 setelah meraup empat poin berturut-turut. Lee/Chae unggul 21-18 pada gim kedua. Laga berlanjut ke rubber game.
Rehan/Gloria bangkit pada gim ketiga. Setelah unggul telak 8-4, Rehan/Gloria unggul 11-7 pada interval. Pundi-pundi poin Rehan/Gloria makin tidak terkejar usai interval.
Rehan/Gloria menang 21-13 pada gim ketiga atas Lee/Chae. Kemenangan itu mengantar Rehan Gloria lolos ke Orleans Masters 2025.
(sry/sry)
Artikel ini Disadur Dari Berita : https://www.cnnindonesia.com/olahraga/20250308174948-170-1206566/hasil-orleans-masters-2025-rehan-gloria-lolos-ke-final