Housekeeping.my.id –
Jakarta, CNN Indonesia —
Bek Timnas Indonesia, Mees Hilgers, antusias dilatih oleh Patrick Kluivert yang memiliki latar belakang sepak bola Belanda.
Pemain 23 tahun itu menyoroti Kluivert sebagai sosok berpengalaman di sepak bola sebagai pemain profesional dan pelatih. Rekam jejak eks penggawa Barcelona, Ajax Amsterdam, dan timnas Belanda itu membuat Hilgers optimistis.
“Ia adalah nama besar di dunia sepak bola dengan pengalaman di level tertinggi. Pemahamannya tentang filosofi sepak bola Belanda, dipadukan dengan latar belakang kepelatihannya, membuat kami sebagai tim merasa antusias,” kata Hilgers di situs FIFA.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hilgers yang kini membela klub Eredivisie, FC Twente tersebut bahkan membayangkan Indonesia lolos ke Piala Dunia. Kesempatan yang terbuka di Kualifikasi Piala Dunia 2026 membuatnya yakin ada harapan bagi tim Merah Putih.
“Yang akan terjadi adalah seluruh dunia akan melihat bahwa Indonesia memiliki pemain-pemain sepak bola yang bagus dan bahwa kami mendapatkan rasa hormat yang pantas kami dapatkan. Ini seperti mimpi yang akan menjadi kenyataan jika itu terjadi,” ujarnya.
Menatap laga kualifikasi Piala Dunia krusial Indonesia melawan Australia dan Bahrain pada 20 dan 25 Maret, Hilgers yakin hasil maksimal bisa diraih. Tim Garuda saat ini berada di posisi ketiga pada putaran ketiga kualifikasi Grup C AFC, satu poin di belakang posisi kualifikasi otomatis.
“Yang saya rasakan tentang semua hal dan tentang tim Indonesia saat ini adalah bahwa kami selalu memiliki tim kuat dan muda yang bertumbuh seiring berjalannya waktu, dan juga pelatih baru yang akan membantu kami menjadi pemain yang lebih baik,” ucapnya.
Lolos Piala Dunia menjadi target Hilgers tahun ini selain menuntaskan musim bersama Twente dengan finis setinggi mungkin di klasemen akhir liga Belanda.
(nva/jun)
Artikel ini Disadur Dari Berita : https://www.cnnindonesia.com/olahraga/20250313144923-142-1208458/hilgers-ungkap-alasan-antusias-sambut-kluivert-di-timnas-indonesia