Inggris Beri Pinjaman Rp47,1 Triliun ke Ukraina untuk Pertahanan

banner 468x60
banner 468x60

Housekeeping.my.id –


Jakarta, CNN Indonesia

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky dan Perdana Menteri Inggris Keir Starmer menandatangani perjanjian pinjaman senilai £2,26 miliar atau senilai Rp47,1 triliun (kurs £1 GBP = Rp20.860), Sabtu (1/3).

Zelensky mengatakan pihaknya akan menggunakan pinjaman dari Inggris tersebut untuk memproduksi senjata di Ukraina.

“Dana tersebut akan diarahkan untuk produksi senjata di Ukraina,” kata Zelensky lewat akun media sosial X, dikutip dari AFP.



ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Saya berterima kasih kepada rakyat dan pemerintah Inggris atas dukungan luar biasa mereka sejak awal perang ini,” ujarnya menambahkan.





Dilansir dari CNN, Menteri Keuangan Inggris Rachel Reeves menyebut pinjaman tersebut akan dibayar dengan pendapatan dari aset negara Rusia yang dibekukan.

Reeves mengatakan perjanjian tersebut merupakan bagian dari “dukungan Inggris yang tak tergoyahkan dan berkelanjutan bagi rakyat Ukraina.”

Menurutnya, pinjaman tersebut merupakan tambahan dari pendanaan berkelanjutan Inggris sebesar sekitar £3 miliar (Rp62,5 triliun) per tahun untuk Ukraina.

Reeves menambahkan bahwa ia dikejutkan oleh “dukungan lintas partai” untuk perjanjian tersebut saat membawanya ke Parlemen.

“Uang ini dimaksudkan untuk membantu mengamankan integritas teritorial Ukraina,” kata Reeves, seraya menambahkan bahwa dana tersebut juga memperkuat “keamanan dan masa depan seluruh Eropa.”

Sementara itu Menteri Keuangan Ukraina Serhiy Marchenko, yang mengikuti pertemuan tersebut dari jarak jauh melalui sambungan video, mengatakan Ukraina “sangat bersyukur” atas perjanjian yang “sangat penting” tersebut.

READ  Pemerintah Beri Bantuan Tunai 60 Persen dari Gaji untuk Korban PHK

Invasi Rusia ke Ukraina telah dimulai sejak Februari 2022. Banyak warga sipil Ukraina yang tewas selama perang dengan pasukan militer Rusia.

Zelensky juga berharap mendapat dukungan dari AS untuk menghentikan invasi Rusia. Namun, ia terlibat debat panas dengan Presiden AS Donald Trump dalam pertemuan Jumat (28/2) kemarin.

(fra/fra/afp/cnn)


[Gambas:Video CNN]


Artikel ini Disadur Dari Berita : https://www.cnnindonesia.com/internasional/20250302041153-134-1203976/inggris-beri-pinjaman-rp471-triliun-ke-ukraina-untuk-pertahanan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *