Jadwal dan Link Live Streaming Rehan/Gloria di Final Orleans Masters

Berita, Olahraga13 Dilihat
banner 468x60
banner 468x60

Housekeeping.my.id –


Jakarta, CNN Indonesia

Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja akan berlaga di final Orleans Masters 2025, Minggu (9/3). Berikut jadwal siaran langsung dan live streaming laga tersebut.

Rehan/Gloria jadi satu-satunya wakil Indonesia yang melaju ke babak final Orleans Masters. Rehan/Gloria akan menghadapi unggulan kelima Jesper Toft/Amalie Magelund dari Denmark.

Laga Rehan/Gloria vs Toft/Magelund jadi laga perdana dalam urutan laga final Orleans Masters yang dimulai pukul 17.00 WIB. Laga final Orleans Masters bisa disaksikan langsung lewat live streaming di Vidio.



ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Rehan/Gloria menunjukkan penampilan luar biasa di Orleans Masters. Datang dengan status non unggulan, Rehan/Gloria mengalahkan Chen Tang Jie/Toh Ee Wei (unggulan 1) dan Lee Jong Min/Chae Yu Jung (unggulan 7) dalam perjalanan menuju ke final.



Secara keseluruhan, Rehan/Gloria yang baru berpasangan di awal tahun ini juga mampu menunjukkan performa impresif. Setelah terhenti di babak 16 besar pada Thailand Masters, Rehan/Gloria bisa masuk final di dua turnamen Eropa yang mereka ikuti.

Pada pekan lalu, Rehan/Gloria juga bisa menembus babak final German Open. Namun di laga final, Rehan/Gloria harus mengakui keunggulan Robin Tabeling/Alexandra Boje dengan skor 17-21, 12-21.

Selain duel Rehan/Gloria vs Toft/Magelund, laga final Orleans Masters juga menyajikan sejumlah duel menarik. Ada duel An Se Young vs Chen Yufei di nomor tunggal putri dan Liang Weikeng/Wang Chang vs Kang Min Hyuk/Ki Dong Ju di ganda putra.

Final Orleans Masters 2025

Rehan Naufal Kusharjanto vs Jesper Toft/Amalie Magelund

READ  Rashford Debut, Aston Villa Singkirkan Tottenham dari Piala FA

Baek Ha Na/Lee So Hee vs Kim Hye Jeong/Kong Hee Yong

An Se Young vs Chen Yufei

Liang Weikeng/Wang Chang vs Kang Min Hyuk/Ki Dong Ju

Alex Lanier vs Lin Chun Yi

(ptr)


Artikel ini Disadur Dari Berita : https://www.cnnindonesia.com/olahraga/20250309122254-170-1206703/jadwal-dan-link-live-streaming-rehan-gloria-di-final-orleans-masters

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *