Jadwal Final Swiss Open 2025: Fikri/Daniel Harapan Bangsa

Berita, Olahraga137 Dilihat
banner 468x60
banner 468x60

Housekeeping.my.id –


Jakarta, CNN Indonesia

Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin menjadi tumpuan satu-satunya Indonesia dalam turnamen badminton Swiss Open 2025. Berikut jadwal final Swiss Open 2025.

Dari tiga wakil Indonesia dalam babak semifinal Swiss Open, hanya Fikri/Daniel yang bisa menembus partai puncak.

Pada laga perebutan gelar, Fikri/Daniel akan menghadapi wakil Thailand Kittinupong Kedren/Dechapol Puavaranukroh.



ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Rekor pertemuan Fikri/Daniel melawan Kittinupong/Dechapol adalah 1-0. Pasangan pelatnas Cipayung itu mengalahkan penghuni peringkat 35 dunia tersebut pada semifinal Thailand Masters 2025.

Merujuk pada jadwal final Swiss Open 2025, pertandingan Fikri/Daniel vs Kittinupong/Dechapol bakal berlangsung setelah duel ganda putri Liu Sheng Shu/Tan Ning vs Jia Yi Fan/Zhang Shu Xian.



All Chinese Final tersebut akan membuka final Swiss Open 2025 yang berlangsung pada Minggu (23/3) pukul 11.00 waktu setempat atau pukul 17.00 WIB.

Dengan demikian, duel Fikri/Daniel vs Kittinupong/Dechapol diperkirakan bakal berlangsung sekitar pukul 18.00 WIB.

Menyusul kemudian pertandingan Weng Hong Yang vs Christo Popov dalam perebutan juara sektor tunggal putra, Line Kjaersfeldt vs Chen Yu Fei pada final tunggal putri, dan ditutup duel sesama pasangan China pada sektor ganda campuran antara Feng Yan Zhe/Wei Ya Xin dan Zhu Yi Jun/Zhang Chi.

Jadwal Final Swiss Open 2025:

St. Jakobshalle, Basel, Minggu (23/3) pukul 17.00 WIB

READ  Apakah Supernova Dapat Menghancurkan Bumi?

Susunan Pertandingan Final Swiss Open 2025:

Liu Sheng Shu/Tan Ning vs Jia Yi Fan/Zhang Shu Xian
Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin vs Kittinupong Kedren/Dechapol Puavaranukroh
Weng Hong Yang vs Christo Popov
Line Kjaersfeldt vs Chen Yu Fei
Feng Yan Zhe/Wei Ya Xin vs Zhu Yi Jun/Zhang Chi

[Gambas:Video CNN]

(nva/nva)


Artikel ini Disadur Dari Berita : https://www.cnnindonesia.com/olahraga/20250323082039-170-1212010/jadwal-final-swiss-open-2025-fikri-daniel-harapan-bangsa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *