Housekeeping.my.id –
Jakarta, CNN Indonesia —
Pelatih Venezia Eusebio Di Francesco mengungkapkan kegembiraannya setelah Jay Idzes dan kawan-kawan berhasil mengalahkan Cagliari dalam lanjutan Liga Italia, Minggu (22/12).
Venezia berhasil menaklukkan Cagliari dengan skor 2-1. Kemenangan tersebut membuat Venezia merebut tiga poin dan meninggalkan posisi juru kunci.
Bagi Di Francesco, kemenangan tersebut benar-benar berharga. Di Francesco menilai Venezia layak mendapatkan kemenangan setelah dalam beberapa laga terakhi mendapatkan nasib kurang beruntung.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
“Tim berhasil mengatasi tekanan di laga ini. Kemenangan ini berarti ganda, bila merujuk bahwa kami datang dari situasi ketika kami menyia-nyiakan banyak kesempatan,”
“Hari ini kami bertarung dan mendapatkan sedikit keberuntungan yang tidak kami miliki dalam beberapa kesempatan sebelumnya,” ucap Di Francesco seperti dikutip dari situs resmi klub.
Di Francesco mengakui Venezia mengalami kesulitan menghadapi perlawanan Cagliari. Namun Venezia bisa mempertahankan keunggulan hingga akhir laga.
“Pertandingan terbilang seimbang. Kami bisa mencetak gol di babak pertama dan menghadapi babak kedua dengan tujuan mencetak gol kedua, melanjutkan determinasi, dan agresivitsas untuk menyelesaikan pertandingan.”
“Kami kesulitan dengan bola-bola tinggi, namun kami juga memahami kekuatan fisik Cagliari juga bisa menyebabkan masalah pada kami,” tutur Di Francesco.
(ptr/ptr)
Artikel ini Disadur Dari Berita : https://www.cnnindonesia.com/olahraga/20241223081638-142-1180125/kata-kata-pelatih-venezia-usai-jay-idzes-dkk-hajar-cagliari