Kronologi Pesawat American Airlines Terbakar di Bandara Denver AS

banner 468x60
banner 468x60

Housekeeping.my.id –


Jakarta, CNN Indonesia

Pesawat American Airlines dengan nomor 1006 terbakar di bandara internasional Denver, Amerika Serikat, pada Kamis (13/3).

Dalam video yang beredar, tampak sejumlah penumpang keluar melalui sayap pesawat. Sejauh ini, penyebab kebakaran masih diselidiki.



ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berikut kronologi pesawat American Airlines terbakar

Pesawat tersebut terbang dari Colorado Springs menuju Bandara Internasional Dallas Forth Worth.





Namun, Badan Penerbangan Federal (FAA) mengatakan pesawat dialihkan ke Bandara Internasional Denver karena getaran mesin, demikian dikutip Fox News.

Setelah mendarat dan meluncur ke gerbang salah satu mesin terbakar sehingga evakuasi darurat harus dilakukan.

Penumpang lalu keluar menggunakan perosotan darurat dengan melewati sayap pesawat menuju landasan pacu. Sejauh ini belum ada laporan soal korban jiwa.

Saat evakuasi berlangsung, petugas tanggal darurat berusaha memadamkan api yang membakar pesawat.

(isa/bac)


[Gambas:Video CNN]

Artikel ini Disadur Dari Berita : https://www.cnnindonesia.com/internasional/20250314085838-134-1208706/kronologi-pesawat-american-airlines-terbakar-di-bandara-denver-as

READ  Laga Seru, Filipina Imbangi Thailand 1-1 di Babak Pertama

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *