Kunjungi Lokasi Musibah, Zulhas Siap Koordinasi Atasi Banjir Bekasi

Berita, Ekonomi6 Dilihat
banner 468x60
banner 468x60

Housekeeping.my.id –


Jakarta, CNN Indonesia

Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan (Zulhas) meninjau lokasi terdampak banjir di Villa Jatirasa Bekasi sekaligus TPST (Tempat Pengelolaan Sampah Terpadu) Bantar Gebang pada Rabu (19/3).

Kunjungan dilakukan bersama Gubernur DKI Jakarta, Menko PMK Pratikno, Kepala BNPB Letjen TNI Suharyanto, serta Menteri Lingkungan Hidup Hanif Faisol Nurofiq.

Zulhas menjelaskan, kunjungan tersebut bertujuan untuk menyusun strategi menyelesaikan masalah banjir secara permanen.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Tentu setelah ini kita akan koordinasi bagaimana selesaikan masalah secara permanen agar tidak terjadi lagi jangka pendek dan jangka panjang,” kata Zulhas.

“Dan nanti, Ibu-ibu, tentu kita akan berkoordinasi pusat, kota, provinsi secara bertahap meng-handle (menangani) masalah (banjir) di sini. Kami datang kesini melihat langsung, dan tentu kami merasa ikut prihatin juga,” lanjutnya di hadapan warga.



Menurut Zulhas, diperlukan koordinasi antar kabupaten, provinsi, dan pusat serta lintas kementerian yakni Kementerian Lingkungan, Kementerian Kehutanan Kementerian ATR/BPN.

Pada kesempatan yang sama, Zulhas juga memberikan bantuan berupa sarung, dan mukena kepada warga terdampak banjir di Villa Jatirasa Bekasi agar dapat tetap menjalankan ibadah dengan nyaman dan aman.

Zulhas menyampaikan, kebutuhan pangan yang bergizi juga akan diberikan kepada para korban banjir agar dapat menjalani aktivitas dengan lebih produktif dan optimal.

“Kita harus memastikan bahwa warga terdampak banjir memiliki akses ke pangan dan stok pasokan pangan yang cukup dan bergizi,” pungkas Zulhas.

(rea/rir)

READ  Bagaimana Astronaut Berwudhu di Luar Angkasa?


[Gambas:Video CNN]

Artikel ini Disadur Dari Berita : https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20250319120844-97-1210608/kunjungi-lokasi-musibah-zulhas-siap-koordinasi-atasi-banjir-bekasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *