Menanti Respons Meneer Kluivert di Indonesia vs Bahrain

Berita, Olahraga1 Dilihat
banner 468x60
banner 468x60

Housekeeping.my.id –

Jakarta, CNN Indonesia

Kalah 1-5 dari Australia bukan akhir dari segalanya bagi Timnas Indonesia. Namun, Patrick Kluivert harus segera membuktikan kualitasnya saat Indonesia vs Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (25/3).

Kenyataan pahit terpaksa diterima Timnas Indonesia saat melawan Australia pada laga ketujuh putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Kamis (20/2). Kalah telak terasa seperti pukulan keras di dada suporter tim Garuda.

Pasalnya, Indonesia datang ke Sydney dengan penuh keyakinan menyusul kehadiran banyak pemain baru. Tapi kekalahan adalah realitanya.



ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun tak ada guna terus bermuram durja karena asa itu masih ada. Tinggal di sisa tiga hari ke depan, persiapan perlu lebih matang dengan waktu yang begitu singkat.

Rombongan Timnas Indonesia tiba di Jakarta pada Jumat (21/3) sore. Artinya program latihan baru bisa efektif digelar pada Sabtu (22/3) hingga Senin (24/3) sebelum duel Indonesia vs Bahrain bergulir pada Selasa (25/3).



Jeda tiga hari itu harus dipadatkan dengan program yang komprehensif mulai dari pemulihan, analisis pertandingan, dan latihan sekaligus pematangan strategi. Kluivert dan ‘super tim’-nya, tentu sudah punya langkah-langkah taktis tentang ini.

Di sisi lain, Kluivert juga harus mengedepankan kondisi mental Jay Idzes dan kawan-kawan. Sebagai mantan pemain, pelatih 48 tahun itu seharusnya paham betul rasanya babak belur usai laga. Meningkatkan motivasi penggawa skuad Garuda adalah salah satu tugas paling penting bagi eks bintang Barcelona itu.

READ  Rusia Buka Suara soal Rencana Trump Mau Rebut Greenland

Tinggal bagaimana pendekatan juru latih asal Belanda itu dalam menangani situasi Timnas Indonesia. Kalah di laga debut tentu bukan hal mudah untuk dihadapi. Terlebih ini pertama kali Kluivert kalah pada laga pembuka sebagai pelatih.

Adaptasi cepat perlu dilakukan Kluivert yang baru bergabung pada Januari lalu. Kekompakan juga perlu kembali dibangun karena para pemain belum lama kembali berkumpul usai terpisah empat bulan sejak November tahun lalu.

Karenanya, berbagai faktor termasuk yang non-teknis jadi aspek yang tak boleh disampingkan selama tiga hari krusial jelang pertandingan. Pemulihan mental bahkan harus jadi langkah pertama yang perlu dilakukan Kluivert sebelum bicara soal taktik dengan para pemain.

Kluivert tak perlu banyak bicara menjelaskan kepada publik kenapa begini, kenapa begitu. Hasil positif kontra Bahrain adalah sebenar-benarnya cara Kluivert memberi jawaban.

Analisis berlanjut ke halaman kedua >>>



Artikel ini Disadur Dari Berita : https://www.cnnindonesia.com/olahraga/20250322080536-142-1211796/menanti-respons-meneer-kluivert-di-indonesia-vs-bahrain

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *