Housekeeping.my.id –
Jakarta, CNN Indonesia —
Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat neraca perdagangan Indonesia surplus US$4,42 miliar pada November 2024. Realisasi ini lebih tinggi dibandingkan Oktober yang surplus US$2,48 miliar.
Plt Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti mengatakan realisasi ini juga lebih tinggi dibandingkan dengan November 2023 yang surplus US$2,41 miliar.
“Dengan demikian, neraca perdagangan Indonesia telah mencatatkan surplus selama 55 bulan berturut-turut sejak Mei 2020,” ujar Amalia dalam konferensi pers, Senin (16/12).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Surplus ini terjadi karena kinerja ekspor yang tercatat US$24,01 miliar lebih tinggi dari impor yang tercatat US$19,59 miliar per November 2024.
Ekspor
Ekspor Indonesia tercatat sebesar US$24,01 miliar sepanjang November 2024. Realisasi ini turun 1,70 persen dibandingkan Oktober 2024 yang sebesar US$24,42 miliar.
Seluruh sektor ekspor juga tercatat turun. Industri pengolahan tercatat US$18,27 miliar atau turun 0,92 persen dibandingkan Oktober yang sebesar US$18,44 miliar.
Sektor pertambangan dan lainnya tercatat sebesar US$3,84 miliar atau turun 3,19 persen dari bulan sebelumnya US$3,97 miliar. Kemudian, sektor pertanian, kehutanan dan perikanan juga turun 13,37 persen dari US$670 juta pada Oktober menjadi US$580 juta pada November.
Impor
Impor Indonesia tercatat sebesar US$19,59 miliar sepanjang November 2024. Angka ini anjlok 10,71 persen dibandingkan Oktober yang sebesar US$21,94 miliar.
Impor terdiri dari migas sebesar US$2,57 miliar dan nonmigas sebesar US$17,02 miliar.
Berdasarkan sektornya, impor barang konsumsi tercatat sebesar US$3,55 miliar atau turun 10,77 persen dari bulan sebelumnya US$3,98 miliar. Lalu, bahan baku/penolong sebesar US$14,02 miliar atau turun 11,97 persen dari Oktober sebesar US$15,92 miliar.
Kemudian sektor barang modal tercatat US$2,02 miliar atau turun 0,84 persen dari Oktober 2024 yang sebesar US$2,04 miliar.
(ldy/pta)
Artikel ini Disadur Dari Berita : https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20241216121646-92-1177861/neraca-dagang-ri-surplus-us-442-m-per-november-2024