Partai Republik Sodorkan RUU Muka Trump di Uang 100 Dolar AS

banner 468x60
banner 468x60

Housekeeping.my.id –


Jakarta, CNN Indonesia

Anggota parlemenĀ Amerika Serikat dari Partai Republik, Brandon Gill, memperkenalkan rancangan undang-undang (RUU) yang akan memajang wajah Presiden AS Donald Trump pada uang kertas $100.

Dalam sebuah pernyataan, Gill mengatakan bahwa menampilkan wajah Trump di uang 100 dolar adalah cara kecil untuk menghormati pencapaian Trump kelak.



ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Tidak ada seorang pun yang telah berbuat lebih banyak untuk membawa Amerika ke zaman keemasan selain Presiden Trump,” kata Gill dalam pernyataan, seperti dikutip Anadolu Agency.

“Menampilkannya dalam uang $100 adalah cara kecil untuk menghormati semua yang akan dicapainya dalam empat tahun ke depan,” lanjut dia.





RUU Gill ini berjudul Undang-Undang Zaman Keemasan 2025 yang disponsori bersama dengan anggota parlemen Troy Nehls. Gill telah memperkenalkan RUU ini ke parlemen pada Senin (3/3).

Jika disahkan, beleid tersebut akan menggantikan wajah Bapak Pendiri AS Benjamin Franklin dengan wajah Trump.

Menteri Keuangan akan diminta merilis desain awal uang kertas berwajah Trump tersebut pada 31 Desember 2026.

Pada 31 Desember 2028, seluruh uang $100 harus sudah menampilkan wajah Trump.

(bac/blq)


[Gambas:Video CNN]

Artikel ini Disadur Dari Berita : https://www.cnnindonesia.com/internasional/20250304141320-134-1204910/partai-republik-sodorkan-ruu-muka-trump-di-uang-100-dolar-as

READ  Fisikawan Ungkap Time Travel Bisa Dilakukan, Bagaimana Caranya?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *