Pendaftaran Mudik Gratis Kemenhub Dibuka Besok

Berita, Ekonomi3 Dilihat
banner 468x60
banner 468x60

Housekeeping.my.id –


Jakarta, CNN Indonesia

Pendaftaran mudik gratis Kementerian Perhubungan (Kemenhub) bakal dibuka pada Senin (10/3) dengan dukungan 520 bus ke 31 kota.

Plt Direktur Jenderal Perhubungan Darat Ahmad Yani mengatakan ada 21.536 kuota dalam program menyambut lebaran 2025 ini, baik untuk mudik maupun balik. Bagi yang berminat bisa daftar secara online melalui nusantara.kemenhub.go.id.

“Pendaftaran mudik gratis akan dibuka mulai 10 Maret (2025) pada 16.00 WIB hingga 23 Maret 2025. Kuota dibuka secara bertahap setiap harinya pukul 08.00 WIB dan akan ditutup apabila kuota sudah terpenuhi,” katanya dalam keterangan resmi, Minggu (9/3).


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Kuota mudik gratis ke 31 kota tujuan dan 9 kota arus balik yang tersebar di sebagian wilayah Sumatra, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan juga Jawa Timur,” jelas Ahmad.



Ia merinci tiga kota tujuan mudik di Jawa Barat mencakup Garut, Tasikmalaya dan Cirebon. Sedangkan 19 kota di Jawa Tengah dan DI Yogyakarta, yaitu Solo, Tegal, Pekalongan, Semarang, Demak, Jepara, Pati, Blora, Boyolali, Klaten, Wonogiri, Purwokerto, Cilacap, Wonosobo, Kebumen, Magelang, Wonosari, Sragen, serta Yogyakarta.

Kemudian lima kota tujuan mudik di Jawa Timur adalah Madiun, Surabaya, Tuban, Malang, dan Tulungagung. Sedangkan di Sumatra ada empat kota, yakni Lampung, Palembang, Bengkulu, dan Padang.

Ahmad Yani mengatakan pemudik bakal diberangkatkan dari lima terminal, yakni Terminal Pulo Gebang Jakarta, Terminal Pondok Cabe Tangerang Selatan, dan Terminal Jatijajar Depok pada 27 Maret 2025. Lalu keberangkatan dari Terminal Kampung Rambutan Jakarta dan Terminal Poris Plawad Tangerang pada 28 Maret 2025.

READ  IKN Aktif Apabila Trias Politika Sudah Lengkap

“Hal ini (mudik gratis) dilakukan demi mendorong masyarakat agar tidak pulang kampung menggunakan sepeda motor karena tingginya risiko fatalitas kecelakaan. Maka kami fasilitasi mudik gratis penumpang dan juga pengangkutan sepeda motor,” tuturnya.

Ditjen Hubdat Kemenhub merinci kuota mudik sepeda motor ada 300 unit untuk tujuan Semarang, Solo, Purwokerto, Wonogiri dan Yogyakarta. Keberangkatannya pada 25 Maret 2025 dan 26 Maret 2025 di Terminal Tipe A Pondok Cabe Tangerang Selatan.

Pemberangkatan arus balik penumpang dijadwalkan pada 5 April 2025 dari 9 terminal tipe A kota asal keberangkatan. Sedangkan pengangkutan sepeda motor berlangsung sehari sebelumnya dari Solo, Semarang, Purwokerto, Wonogiri dan Yogyakarta.

Ditjen Hubdat Kemenhub mengimbau masyarakat mendaftar pada salah satu program mudik gratis agar tak ada duplikasi di berbagai program serupa yang diselenggarakan pemerintah.

“Program mudik gratis ini merupakan bentuk pemerintah hadir untuk membantu masyarakat yang membutuhkan, utamanya untuk menyambung silaturahmi dengan keluarga di kampung halaman di momen Idulfitri. Diharapkan masyarakat dapat memanfaatkan program ini sebaik-baiknya. Kami mengapresiasi kementerian/lembaga dan pihak swasta yang juga turut menyelenggarakan program mudik gratis,” tutup Ahmad Yani.

(skt/fea)


[Gambas:Video CNN]

Artikel ini Disadur Dari Berita : https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20250309131341-92-1206711/pendaftaran-mudik-gratis-kemenhub-dibuka-besok

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *