Peradi SAI Yakin Prabowo Segera Bentuk Dewan Advokat Nasional

Berita, Nasional32 Dilihat
banner 468x60
banner 468x60




Jakarta, CNN Indonesia

Ketua Umum Dewan Pimpinan Nasional Perhimpunan Advokat Indonesia Suara Advokat Indonesia (Peradi SAI) Juniver Girsang meyakini Presiden Prabowo Subianto segera membentuk Dewan Advokat Nasional (DAN).

Juniver mengatakan pembentukan DAN sudah dimatangkan oleh Kemenko Polhukam di akhir masa Presiden Jokowi. Dia yakin proses itu bisa dituntaskan segera.

“Saya yakin dan percaya bahwa DAN segera berdiri tahun ini. Tahun lalu sudah dilakukan beberapa pertemuan sejumlah organisasi advokat dengan pihak pemerintah untuk merumuskan naskah atau draf peraturan terkait DAN,” kata Juniver melalui keterangan tertulis, Sabtu (25/1).


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Juniver mengatakan Indonesia perlu satu wadah resmi menaungi para advokat. Saat ini, para advokat terpecah ke tiga organisasi profesi.

Menurutnya, keberadaan DAN genting untuk mendorong profesionalisme dan menyatukan arah advokat. Selain itu, organisasi advokat yang beragam dan tumbuh subur di beberapa tempat dapat diawasi lebih ketat.

DAN bakal menciptakan aturan untuk penyeragaman mengenai rekrutmen advokat. Dengan demikian, para pengacara dipastikan menjunjung tinggi kode etik lewat pengawasan yang berjenjang.

“Potensi pelanggaran kode etik advokat pun bisa diminimalkan,” ucap Juniver.

Juniver optimistis DAN bakal berperan penting dalam mendorong dunia advokat semakin baik.

“DAN harus didukung semua pihak termasuk pemerintah. Persatuan advokat sangatlah dinantikan guna profesi ini bisa lebih berkontribusi besar kepada bangsa,” ucap Juniver.

Sebelumnya, Undang Undang Nomor 18 Tahun 2003 tentang Advokat mengamanatkan satu wadah resmi yang menaungi profesi advokat. Namun, aturan itu belum terlaksana karena ada tiga perhimpunan advokat di Indonesia.

READ  Fakta-fakta Trump Patok Bea Tinggi Produk Impor Kanada, Meksiko, China

Ada PERADI Rumah Bersama Advokat (PERADI-RBA), PERADI-SOHO, dan PERADI Suara Advokat Indonesia (SAI).

Pada Senin, 25 Februari 2020, tiga organisasi itu telah menggelar rapat dengan Menkumham Yasonna H. Laoly dan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam), Moh. Mahfud MD. Mereka sepakat membentuk wadah tunggal untuk advokat.

(mik)


[Gambas:Video CNN]






Source link

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *