Housekeeping.my.id –
Jakarta, CNN Indonesia —
Presiden Prabowo Subianto pada Senin (24/3) sore ini akan melantik sejumlah Duta Besar RI yang akan ditugaskan di sejumlah negara.
“Akan melantik Para Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh (LBBP) Republik Indonesia untuk mewakili negara di berbagai kawasan strategis di dunia, termasuk di beberapa organisasi Internasional,” kata Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Meski begitu, Yusuf belum merinci siapa saja nama-nama yang akan dilantik Prabowo menjadi Duta Besar.
Yusuf hanya mengatakan pelantikan Duta Besar ini sebagai komitmen pemerintah untuk memperkuat hubungan diplomatik dengan pelbagai negara.
“Juga meningkatkan kerja sama Indonesia dengan negara-negara sahabat di berbagai belahan dunia,” kata Yusuf.
Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh merupakan pejabat negara eksekutif yang diangkat oleh Presiden untuk mewakili negara dan kepala negara Indonesia di satu negara tertentu atau lebih atau pada organisasi internasional.
Proses pelantikan biasanya diawali dengan pembacaan keputusan presiden (Keppres) sebagai dasar hukum pengangkatan para Duta Besar. Kemudian presiden akan mengambil sumpah para Duta Besar.
(rzr/dna)
Artikel ini Disadur Dari Berita : https://www.cnnindonesia.com/internasional/20250324092512-106-1212238/prabowo-akan-lantik-sejumlah-duta-besar-ri-di-istana-sore-ini