Pratama Arhan Main, Bangkok United Lolos 16 Besar Thai FA Cup

Berita, Olahraga84 Dilihat
banner 468x60
banner 468x60

Housekeeping.my.id –


Jakarta, CNN Indonesia

Pratama Arhan tampil sebagai pemain pengganti dalam laga Bangkok United vs Nongbua Pitchaya di ajang Thai FA Cup. Bangkok United lolos ke babak 16 besar.

Arhan turun bermain ke lapangan sebagai pemain pengganti pada menit ke-82. Ia beroperasi di sisi kiri permainan.

Saat Arhan masuk ke lapangan, Bangkok United sedang unggul 1-0. Setelah Arhan ikut bermain, Bangkok United berhasil menambah dua gol. Muhsen Al Ghassani berhasil mencetak gol keduanya di menit ke-85 dan Mahmoud Eid membuat kedudukan jadi 3-0 din menit ke-89.



ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kemenangan atas Nongbua Pitchaya membuat Bangkok United lolos ke babak 16 besar Thai FA Cup. Dengan demikian, Pratama Arhan dan kawan-kawan masih menjaga peluang jadi juara di turnamen ini.

Sebelumnya, Pratama Arhan sudah tiga kali tampil membela Bangkok United di Liga Thailand. Penampilan dengan menit bermain terbanyak ada pada laga lawan Lamphun Warrior saat ia bermain selama 68 menit.

Arhan memutuskan pindah ke Bangkok United dengan status bebas transfer pada pertengahan musim ini. Salah satu alasan kuat di balik kepindahan Arhan ke Bangkok United adalah upaya mendapat menit bermain yang lebih banyak.

Sebelumnya, Arhan sudah pernah berkiprah di Liga Jepang dan Liga Korea. Namun dalam dua petualangan tersbeut, Pratama Arhan kesulitan mendapqatkan menit bermain.

Tanpa menit bermain yang cukup, peluang Pratama Arhan untuk terus mendapatkan panggilan Timnas Indonesia bakal mengecil. Pasalnya, persaingan di sisi kiri Skuad Garuda saat ini makin ketat dan kompetitif.

READ  RDP Perdana, Komisi VI Beri Lampu Hijau Program Energi Pertamina 2025

[Gambas:Video CNN]

(ptr/ptr)


Artikel ini Disadur Dari Berita : https://www.cnnindonesia.com/olahraga/20250130000756-142-1192518/pratama-arhan-main-bangkok-united-lolos-16-besar-thai-fa-cup

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *