Housekeeping.my.id –
Jakarta, CNN Indonesia —
FC Dender menelan kekalahan telak dari Charleroi dalam pertandingan lanjutan Liga Belgia, Sabtu (1/2) malam WIB. Dalam pertandingan ini pemain Timnas Indonesia Ragnar Oratmangoen diturunkan di menit ke-34.
Dender kalah 0-5 dari Charleroi dalam laga yang berlangsung di Stadion Stade du Pays de Charleroi.
Charleroi berhasil memimpin 1-0 pada menit kedelapan melalui gol yang dicetak Adem Zorgane usai meneruskan umpan Parfait Guiagon.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kemudian Charleroi mampu menambah keunggulan menjadi 2-0 lewat gol yang dicetak Nikola Stulic pada menit ke-17.
Tertinggal dua gol membuat Dender memasukkan pemain Timnas Indonesia Ragnar Oratmangoen untuk menggantikan Bryan Goncalves di menit ke-34.
Namun upaya Dender untuk mengejar ketertinggalan menjadi semakin sulit usai penyerang mereka Bruny Nsimba mendapatkan kartu merah langsung pada menit ke-40.
Keunggulan jumlah pemain mampu dimanfaatkan Charleroi untuk memperlebar keunggulan menjadi 3-0 melalui gol Stulic usai meneruskan umpan Guiagon.
Sayangnya FC Dender harus kekurangan pemain lagi usai penyerang mereka Aurelien Scheidler mendapatkan kartu merah langsung pada menit ke-45+2. Dender pun harus melanjutkan pertandingan dengan sembilan pemain.
Hingga babak pertama berakhir tak ada gol tambahan yang tercipta. Dender tertinggal 0-3 dari Charleroi.
Hanya bermain dengan sembilan pemain memaksa Dender untuk menumpuk pemain di area permainan sendiri tanpa menempatkan penyerang. Para pemain Dender pun terpaksa melakukan aksi individual ketika dapat merebut bola dari kaki lawan, seperti yang dilakukan Ragnar.
Karena kurang jumlah pemain Ragnar terpaksa harus melakukan akselerasi melewati kepungan pemain lawan untuk melancarkan serangan.
Sebaliknya, Charleroi yang unggul jumlah pemain mampu memanfaatkan situasi ini untuk menguasai permainan dan terus memberikan tekanan.
Derita Dender semakin bertambah usai wasit Nicolas Laforge memberikan penalti untuk Charleroi usai Dembo Sylla melakukan handball di kotak penalti sendiri saat mencoba menutup umpan silang lawan.
Eksekusi penalti Daan Heymans berhasil dikonversi menjadi gol untuk membawa Charleroi unggul 4-0 atas Dender di menit ke-71.
Di menit ke-82 Charleroi berhasil menambah keunggulan menjadi 5-0 lewat sontekan Antoine Bernier.
Pada menit ke-85 Charleroi mampu membobol gawang Dender lewat tendangan voli Bernier. Namun gol dianulir usai wasit mendapatkan laporan VAR.
Hingga pertandingan berakhir tak ada gol tambahan yang tercipta. Dender kalah 0-5 dari Charleori.
Hasil ini membuat Charleroi tetap berada di peringkat kedelapan dengan mengemas 29 poin dari 24 pertandingan yang dijalani.
Sedangkan, Dender tetap di posisi ke-10 klasemen Liga Belgia dengan mengoleksi 28 poin dari 24 laga yang dilakoni.
(rhr/rhr)
Artikel ini Disadur Dari Berita : https://www.cnnindonesia.com/olahraga/20250201230547-142-1193567/ragnar-oratmangoen-main-9-pemain-dender-dibantai-charleroi-0-5