Ratu Voli Korea Jelang Lawan Red Sparks: Tuntaskan di Gim Ketiga

Berita, Olahraga8 Dilihat
banner 468x60
banner 468x60

Housekeeping.my.id –


Jakarta, CNN Indonesia

Pemain andalan Pink Spiders, Kim Yeon Koung memiliki keyakinan akan menyelesaikan perlawanan Red Sparks pada gama ketiga final Liga Voli Korea.

Red Sparks akan gantian menjamu Pink Spiders di Gimnasium Chungmu Daejeon, Jumat (4/4). Pink Spiders membawa keunggulan 2-0 berkat dua kemenangan saat bermain di kandang.

Yeon Koung atau yang dijuluki Ratu Voli menegaskan tekadnya jelang laga ini. Ia tidak ingin laga final ini berlanjut dan Pink Spiders kembali bermain di Incheon.



ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hal ini bisa terjadi jika Red Sparks memenangi dua pertandingan beruntun di kandang. Jika skor imbang 2-2 maka penentuan juara Liga Voli Korea musim ini akan ditentukan di markas Pink Spiders pada gim kelima.

“Saya minta maaf kepada fans, tetapi kami akan menuntaskannya [perlawanan Red Sparks] di gim ketiga,” ucap Yeon Koung dilansir dari Dailian.

Pemain berusia 37 tahun itu memang tidak ingin lebih lama lagi mengamankan gelar Liga Voli Korea. Kemenangan di gim ketiga akan memastikan Pink Spiders juara dan sang Ratu Voli Korea bisa pensiun dengan dengan mengukir prestasi.

Buat Red Sparks keinginan Yeon Keoung ini menjadi sebuah tantangan tersendiri. Megawati Hangestri Pertiwi dan kawan-kawan dituntut bisa membalas kekalahan di dua laga awal agar Pink Spiders tidak berpesta di kandang mereka.

Perlu kerja keras buat Red Sparks untuk mewujudkannya. Tim yang diarsiteki Ko Hee Jin harus tampil konsisten dan tidak lagi hilang fokus di gim kedua.

READ  Paus Menderita Pneumonia Ganda, Mempersulit Pengobatannya

[Gambas:Video CNN]

(jal)


Artikel ini Disadur Dari Berita : https://www.cnnindonesia.com/olahraga/20250404120543-178-1215762/ratu-voli-korea-jelang-lawan-red-sparks-tuntaskan-di-gim-ketiga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *