Resep Cristiano Ronaldo Tetap Gacor meski Sudah 40 Tahun

Berita, Olahraga26 Dilihat
banner 468x60
banner 468x60

Housekeeping.my.id –


Jakarta, CNN Indonesia

Cristiano Ronaldo berulang tahun ke-40 pada Rabu (5/2) lalu. Meski sudah ‘berkepala empat’, pemain yang populer dengan sebutan CR7 itu punya resep agar tetap prima.

Pola hidup, prinsip, mentalitas, kekayaan, dan fasilitas penunjang membuat Ronaldo punya segalanya untuk menjaga kondisi tubuhnya. Tak ayal di usia yang terbilang tua dalam konteks sepak bola, bintang asal Portugal itu masih jadi tumpuan di timnya saat ini, Al Nassr.

Semalam sebelum hari ulang tahunnya, Ronaldo mengunggah foto sedang melakukan terapi dengan alat yang disebut Cryo Compression untuk mengoptimalkan pemulihan otot pada kedua kakinya. Alat tersebut dikabarkan senilai 4 juta poundsterling atau Rp796,7 juta.



ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam laporan Daily Mail, Ronaldo dikabarkan punya ruangan khusus untuk terapi Cryo tersebut sebagai indikator eks pemain Manchester United itu tak main-main dalam menjaga fisiknya.

“Nampak tidak ada hari libur agar tetap berada dalam kondisi puncak dan memperpanjang kariernya. Bagian besar dari suksesnya datang dari keseharian dan caranya menjaga tubuh,” tulis Daily Mail.

Dalam laporan yang sama, Ronaldo bahkan menghabiskan empat jam per hari untuk berlatih di gym. Rutinitas itu ia lakukan selama lima hari dalam sepekan.

Gabungan latihan HIIT, berlari, dan bersepeda dilakukan bersama pasangannya, Georgina Rodriguez. Anak sulungnya, Cristiano Jr juga kerap berlatih bersama.

Selain latihan di gym, pola makan turut berperan penting dalam keseharian pemilik lima trofi Ballon d’Or itu. Ronaldo dikenal menjalani diet ketat dalam asupan gizi.

READ  Pria Pro-Israel Tembak 2 Orang Dikira Palestina, Ternyata dari Israel

“Kedisiplinannya dicontohkan dengan tidak menyentuh gula atau minuman bersoda. Ia memperoleh energi dari ayam, ikan, sayuran, kopi hitam tanpa gula, dan tidak mengonsumsi alkohol,” tulis Daily Mail.

Pola tidur juga jadi prinsip yang dipegang kuat oleh mantan penggawa Juventus dan Real Madrid itu. Ia punya cara tersendiri dalam memejamkan mata.

“Ronaldo tidur dalam siklus tidur 90 menit sebanyak lima kali untuk memaksimalkan ritme tubuhnya. Ia fokus pada kualitas, bukan kuantitas tidur,” tulis Daily Mail.

Segala aktivitas yang dijalani Ronaldo ikut membawanya ke puncak karier selama lebih dari 30 tahun menjadi pesepakbola. Total 924 gol tercipta dalam kariernya.

Bersama Man United, Ronaldo meraih Ballon d’Or pertamanya sekaligus mempersembahkan satu gelar Liga Champions.

Lalu saat berlabuh di Real Madrid, tercatat ada 450 gol dari 438 pertandingan ditorehkan. Ada empat gelar Liga Champions dan empat Ballon d’Or yang disabet.

Saat diwawancara oleh Canal 11, Ronaldo menegaskan dirinya memang mencintai latihan fisik dalam hidupnya.

“Jika saya ditanya apakah suka berlatih, tentu saya suka latihan. Tapi apakah tubuh saya terasa seperti 20 tahun? Tentu tidak sama,” ujar Ronaldo.

“Tapi saya masih merasakan gairah yang sama, tentu ketika selesai latihan, atau selepas berkompetisi dengan yang lain. Kaki kiri atau kaki kanan, saya suka keduanya.”

“Dan ini aneh, ada banyak teman saya yang berkata ‘Kamu tidak punya kehidupan’. Ya itu benar, tapi saya menyukainya. Saya tahu ini semua akan berakhir dalam setahun, dua tahun, atau tiga tahun. Saya tidak tahu dan saya tidak peduli,” ia menambahkan.

Hingga saat ini Ronaldo menolak untuk menetapkan waktu pensiun. Belum ada pula tanda-tanda Ronaldo gantung sepatu karena penampilannya bersama Al Nassr masih impresif.

READ  Indonesia-India Resmi Jalin Aliansi Strategis di Bidang Digital

Jorge Mendes yang pernah jadi agen Ronaldo menyebut eks kliennya itu tak pernah puas jika bicara soal karier.

“Berbicara tentang Cristiano Ronaldo yang sudah ditakdirkan demikian, adalah membicarakan orang yang sangat spesial sebagai pesepakbola atau seseorang,” ujar Mendes.

[Gambas:Video CNN]

(ikw/jal)



Artikel ini Disadur Dari Berita : https://www.cnnindonesia.com/olahraga/20250206174208-142-1195440/resep-cristiano-ronaldo-tetap-gacor-meski-sudah-40-tahun

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *