Housekeeping.my.id –
Jakarta, CNN Indonesia —
Presiden Amerika Serikat Donald Trump memerintahkan pengungkapan berkas rahasia terakhir tentang pembunuhan Presiden AS ke-35 John F Kennedy.
Trump juga menandatangani perintah eksekutif yang akan merilis dokumen tentang pembunuhan adik John F .Kennedy, Robert F. Kennedy, serta Martin Luther King Jr.
“Itu hal yang besar, ya? Banyak orang telah menunggu ini selama bertahun-tahun, selama beberapa dekade,” kata Trump kepada wartawan saat menandatangani perintah tersebut di Gedung Putih, seperti dikutip dari AFP.
“Semuanya akan terungkap,” imbuhnya.
Perintah eksekutif yang ditandatangani Trump itu mengharuskan “rilis penuh dan menyeluruh” berkas John F .Kennedy, tanpa penyuntingan yang diterimanya pada 2017 saat merilis sebagian besar dokumen.
“Adalah kepentingan nasional untuk akhirnya merilis semua catatan yang terkait dengan pembunuhan ini tanpa penundaan,” bunyi perintah eksekutif yang diteken Trump tersebut.
Arsip Nasional AS telah merilis puluhan ribu catatan dalam beberapa tahun terakhir terkait dengan pembunuhan Kennedy pada 22 November 1963, tetapi menahan ribuan catatan dengan alasan masalah keamanan nasional.
Sementara itu, Komisi Warren yang menyelidiki penembakan Kennedy menetapkan bahwa penembakan itu dilakukan oleh seorang mantan penembak jitu Marinir, Lee Harvey Oswald, yang bertindak sendiri.
Namun kesimpulan itu tidak banyak meredakan spekulasi bahwa ada rencana yang lebih jahat di balik pembunuhan Kennedy di Dallas, Texas, dan lambatnya rilis berkas pemerintah tersebut telah menambah bahan bakar bagi berbagai teori konspirasi.
Ribuan dokumen terkait pembunuhan Kennedy telah dirilis oleh Arsip Nasional selama masa jabatan pertama Trump, tetapi sebagian masih ditahan dengan alasan keamanan nasional.
Presiden Joe Biden, saat merilis dokumen pada Desember 2022, mengatakan bahwa sejumlah kecil dokumen masih akan dirahasiakan atas permintaan “lembaga-lembaga” yang tidak disebutkan.
Sebelumnya, permintaan untuk menahan dokumen datang dari CIA dan FBI.
(fby/rds)
Artikel ini Disadur Dari Berita : https://www.cnnindonesia.com/internasional/20250124092616-134-1190956/trump-perintahkan-ungkap-dokumen-pembunuhan-john-f-kennedy