Housekeeping.my.id –
Jakarta, CNN Indonesia —
Vietnam menghajar Laos 4-1 dalam pertandingan Grup B Piala AFF 2024 atau ASEAN Championship di Stadion Nasional, Senin (9/12). Nguyen Quang Hai jadi bintang dalam pertandingan ini.
Tim tamu Vietnam mendapatkan peluang pertama mencetak gol pada menit keempat. Akan tetapi sundulan Bui Vi Hao digagalkan kiper Xaysavath Souvanhansok.
Laos melakukan serangan balasan lewat tendangan voli kapten Bounphachan Bounkong pada menit ketujuh, namun belum mengarah ke gawang lawan.
Menjadi tuan rumah menambah kepercayaan diri Laos. Tim berjulukan Million Elephants bisa memberikan perlawanan sengit kepada Vietnam.
The Golden Star Warriors nyaris membobol gawang Laos pada menit ke-25. Nguyen Hai Long sudah berhadapan dengan kiper Souvanhansok. Tetapi tendangan melengkungnya melenceng tipis dari gawang Laos.
Kondisi permukaan lapangan Stadion Nasional Laos yang tidak bagus memaksa pemain Vietnam banyak melepaskan umpan-umpan lambung. Skor imbang 0-0 di babak pertama.
Kiper Souvanhansok membuat penyelamatan gemilang dengan menepis sundulan Bui Vi Hao pada menit ke-56.
Vietnam akhirnya memecah kebuntuan pada menit ke-58 lewat tendangan spektakuler Nguyen Hai Long. Hai Long mendapatkan umpan terobosan lambung dari Bui Tien Dung.
Saat bola mendarat di kotak penalti, Hai Long langsung melepaskan tendangan voli kaki kiri yang mengarah ke tiang kiri gawang Laos.
Vietnam menambah keunggulan jadi 2-0 pada menit ke-63. Gol kedua Vietnam diawali blunder Somsanit Phetdavanh yang kehilangan bola. Bola kemudian direbut Nguyen Quang Hai yang dioper kepada Tien Linh. Saat di kotak penalti Tien Linh melepaskan tendangan mendatar kaki kiri yang berujung gol.
Striker pengganti Nguyen Van Toan menambah penderitaan Laos. Pada menit ke-69 Van Toan mengantar Vietnam unggul 3-0 usai menerima umpan terobosan Quang Hai.
Vietnam menunjukkan dominasinya atas Laos. Menjelang laga bubar, tim asuhan Kim Sang Sik ini menambah gol jadi 4-0 pada menit ke-83.
Quang Hai lagu-lagi jadi kreator gol. Sepak pojok Quang Hai berujung kemelut di kotak penalti, bola liar disambar Nguyen Van Vi dengan tembakan spekulasi kaki kiri sehingga jadi gol.
Tanpa tambahan gol pada sisa laga, Vietnam menghajar Laos 4-1 dalam laga pertama Grup B Piala AFF 2024.
(sry/nva)
Artikel ini Disadur Dari Berita : https://www.cnnindonesia.com/olahraga/20241209214056-142-1175524/hasil-piala-aff-vietnam-bantai-laos-4-1-quang-hai-jadi-bintang