Hajar Sevilla, Madrid Geser Barcelona

Berita, Olahraga58 Dilihat
banner 468x60
banner 468x60

Housekeeping.my.id –


Jakarta, CNN Indonesia

Real Madrid berhasil mengalahkan Sevilla 4-2 pada pekan ke-18 Liga Spanyol di Santiago Bernabeu, Minggu (22/12) malam WIB.

Hasil positif ini membuat Madrid naik ke peringkat kedua klasemen Liga Spanyol. Los Merengues yang mengoleksi 40 poin menggeser Barcelona yang harus rela turun ke posisi ketiga.

Posisi puncak klasemen saat ini ditempati Atletico Madrid yang mengemas 41 poin dari 18 pertandingan.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bintang Madrid Kylian Mbappe membawa Madrid unggul 1-0 atas Sevilla pada menit ke-10. Pemain asal Prancis itu tidak menyia-yiakan umpan Rodrygo untuk membobol gawang tim tamu.

Sepuluh menit berselang Madrid memperbesar keunggulan jadi 2-0. Tembakan keras Federico Valverde dari luar kotak penalti bersarang ke pojok gawang Sevilla.

Tim asuhan Carlo Ancelotti semakin di atas angin pada menit ke-34. Rodrygo yang menjadi kreator untuk gol pembuka berhasil mencetak gol dan membawa Madrid unggul 3-0.

Semenit berselang, Sevilla justru bisa memperkecil skor. Penyerang tim tamu Isaac Romero membobol gawang Thibaut Courtois dan skor berubah 1-3.

Madrid bisa menjauhkan keunggulan menjadi 4-1 pada awal babak kedua. Umpan ciamik Mbappe mampu dikonversi menjadi gol oleh Brahim Diaz.

Sevilla yang sudah tertinggal tiga gol bisa mencetak satu gol lagi ke gawang Madrid. Gol Dodi Lukebakio membuat skor berubah menjadi 2-4 hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan.

Susunan pemain

Real Madrid (4-2-3-1): Thibaut Courtois; Lucas Vazquez, Aurelien Tchouameni, Antonio Rudiger, Eduardo Camavinga; Dani Ceballos, Federico Valverde; Brahim Diaz, Jude Bellingham, Rodrygo; Kylian Mbappe

READ  KPK Korsel 'Menyerah', Gagal Tangkap Presiden Yoon Usai Diblok Militer

Sevilla (4-4-2): Alvaro Fernandez; Jose Angel Carmona, Loic Bade, Nemanja Gudelj, Kike Salas; Dodi Lukebakio, Lucien Agoume, Albert Sambi Lokonga, Stanis Idumba-Muzambo; Juanlu Sanchez, Isaac Romero

(jal/jal)

Artikel ini Disadur Dari Berita : https://www.cnnindonesia.com/olahraga/20241223001930-142-1180079/hasil-liga-spanyol-hajar-sevilla-madrid-geser-barcelona

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *