Housekeeping.my.id –
Jakarta, CNN Indonesia —
Dua pemain Timnas Indonesia, Sandy Walsh dan Thom Haye, berencana membuat tato bersama jika Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026.
Saat berbincang di podcast The Haye Way, Sandy Walsh mengingat memori bersama Thom Haye ketika sama-sama membela timnas Belanda di kelompok usia.
Sandy dan Thom bersama-sama di timnas Belanda junior dari U-15, U-17, hingga U-20. Mereka bahkan pernah juara Euro U-17 pada 2012 lalu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
“Apakah kamu ingat ketika kita berniat membuat tato bindas. Kita sudah bicarakan itu ketika di Euro U-17. Kami sama-sama keturunan Indonesia, orang tua kami juga sering bertemu karena punya asal-usul yang sama. Saya dan Thom adalah anak Indonesia,” kata Sandy.
Namun Sandy menyebut niat membuat tato bernuansa Indonesia bersama Haye belum terlaksana hingga saat ini. Pemain Yokohama F. Marinos itu mengaku bahkan tubuhnya tak pernah ditato.
Sandy Walsh kemudian mengungkapkan wacana membuat tato bersama Thom Haye jika Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026.
“Saat itu kami berpikir mungkin memang harus membuat tato di tubuh. Tapi waktu itu kami baru berusia 16 tahun, mungkin akan menunggu sampai 18 atau 19 tahun, tapi sampai sekarang belum kami lakukan. Jika kita [Indonesia] lolos Piala Dunia, terserah Thom [untuk membuat tato],” ucap Sandy.
“Saya tidak punya tato, jadi itu akan jadi yang pertama. Jika orang-orang menginginkannya, saya akan melakukannya,” ujar Sandy menambahkan.
Menanggapi komentar Sandy, Thom Haye setuju untuk sama-sama membuat tato jika Indonesia melaju ke Piala Dunia. Namun ia tak ingin tubuhnya dirajah dengan gambar yang besar.
“Saya punya beberapa tato, tentu saya akan bergabung, tapi tidak mau tato besar,” kata Thom.
Thom Haye dan Sandy Walsh hampir pasti akan masuk skuad Timnas Indonesia untuk laga melawan Australia (20 Maret) dan Bahrain (25 Maret) pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
(ikw/har)
Artikel ini Disadur Dari Berita : https://www.cnnindonesia.com/olahraga/20250308130849-142-1206497/sandy-walsh-dan-thom-haye-sepakat-bikin-tato-jika-lolos-piala-dunia